Minggu, 30 Desember 2012

Cara Mempercepat Koneksi Speedy

Telkom Speedy adalah Layanan ADSL dari Telkom yang banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia, kadang ketika kita menggunakan internet Speedy ini konfigurasi dan settingannya terlihat belum terlalu optimal sehingga menyebabkan internet menjadi lambat. Jangan biarkan kondisi ini berlangsung terus menerus, silahkan coba untuk melakukan hal dibawah ini sebagai cara mempercepat koneksi speedy anda.
Anda berhak mendapat layanan internet yang cepat di jaman sekarang ini.

Ada baiknya kita menyimpan atau mengingat-ingat dulu koneksi default dari Speedy tersebut agar apabila terjadi kesalahan kita dapat menggunakan settingan standar Speedy
Berikut adalah cara-cara mempercepat koneksi Speedy secara ringkas :

Cara Pertama :



  1. Masuk ke settingan modem ADSL, 192.168.1.1
  2. Klik bagian Advanced Setup
  3. Klik ADSL, lalu pilih ADSL Mode, awalnya pasti ADSL2+ lalu diganti jadi G.DMT, lalukan save, tunggu beberapa saat coba lakukan browsing lagi

Nah cara yang yang satu ini memiliki kemungkinan besar ampuh sebagai cara mempercepat koneksi speedy anda, karena Telkom DNS tidak optimal ( Hal ini penulis ketahui langsung dari sumber yang terpercaya )

Cara Kedua :



  1. Setelah lakukan cara pertama lalu buka bagian control panel lalu pilih Network and sharing center
  2. Klik kiri di bagian LAN atau Wireless Network Connection, lalu klik tombol Properties. Icon yang muncul akan tergantung koneksi yang tersambung sekarang menggunakan LAN atau Wi-fi
  3. Kemudian klik di internet protocol (TCP/IP) klik properties
  4. Lalu pilih Use the following DNS server addresses
  5. Ketikkan secara manual, preferred DNS server: 8.8.8.8
  6. Ketikkan juga di bagian Alternate DNS server :8.8.4.4
  7. lalu klik tombol OK
  8. Lakukan reset terhadap koneksi internet anda untuk memastikan setting terbaru telah diapply dengan baik
  9. Tips diatas adalah pemanfaatan DNS Google sebagai DNS utama dari komputer anda bukan lagi DNS Telkom. Hal ini memberi efek yang cukup besar mengingat DNS dari Google memiliki performa yang sangat bagus untuk melakukan resolve suatu nama





Source : http://gadgetpintar.com/cara-mempercepat-koneksi-speedy/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jangan lakukan spam pada komentar dan bila anda ingin beriklan gratis atau hanya sekedar membuat backlink anda bisa melakukannya di beriklanbersama.blogspot.com dan hanya dengan sekali pasang maka akan terpasang di 10 website.